Ping Adalah Perintah Dalam Jaringan yang Berfungsi Untuk
Ping adalah perintah dalam jaringan yang berfungsi untuk memeriksa koneksi internet dalam windows. Selain itu perintah ini juga memiliki peran penting ketika akan terhubung dengan alamat atau server tertentu.
Jaringan komputer merupakan salah satu hal kompleks yang didukung oleh berbagai macam faktor. Biasanya faktor pendukung ini dikenal dengan perangkat keras dan lunak.
Perangkat keras pada jaringan komputer adalah kabel dan perangkat komputer. Sedangkan perangkat lunaknya biasanya adalah switch, ping dan lain sebagainya.
Berbagai macam perangkat keras dan lunak ini selanjutnya akan disatukan untuk menjadi sebuah jaringan komputer. Sehingga terbentuklah komputer yang saling terhubung satu dengan lainnya.
Salah satu faktor penting dalam jaringan komputer adalah perintah ping. Perintah satu ini mempunyai fungsi penting yang berguna untuk pengguna. Selengkapnya bisa simak penjelasannya di bawah ini.
Apa Itu Perintah Ping
Ping Adalah Perintah Dalam Jaringan yang Berfungsi Untuk |
Ping adalah suatu perintah untuk memeriksa koneksi dan jaringan antar komputer pengirim dan penerima. Ping ini bekerja dengan cara mengirimkan paket data ke alamat tujuan dan untuk menghitung seberapa lama waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke tujuan tersebut.
Perintah satu ini banyak digunakan untuk mengetes koneksi pada jaringan komputer. Biasanya digunakan guna mendukung perangkat komputer yang akan digunakan untuk bekerja.
Istilah lainnya untuk menyebut perintah ini adalah ping test. Metode ini akan menggunakan paket data yang dikirimkan pada penerima atau host. Sehingga nantinya akan muncul response dan kecepatan koneksinya.
Kelebihan Dari Ping
Setelah mengetahui secara singkat tentang perintah satu ini, kalian juga perlu mengetahui tentang keunggulan dan kekurangan yang dimiliki oleh ping. Berikut adalah kekurangan dan kelebihannya.
Memeriksa Jaringan Komputer
Kelebihan pertama yang dimiliki oleh ping ini adalah untuk memeriksa kualitas jaringan komputer. Ping test ini akan mengukur kecepatan koneksi dari mulai mengirimkan paket data sampai menerima balasan.
Durasi waktu yang digunakan dalam ping test ini adalah milisecond (MS). Artinya semakin kecil angka yang keluar makan kecepatan internetnya semakin cepat dan stabil.
Mengecek Server On/Off
Kelebihan selanjutnya yang dimiliki oleh ping test ini adalah untuk mengetahui sebuah server atau host dalam keadaan aktif atau tidak. Sehingga dengan menggunakan test ini akan memberikan informasi kepada pengguna jaringan komputer.
Kekurangan Ping
Meskipun memiliki berbagai macam kelebihan, namun ada saja kekurangan yang terdapat pada perintah ini. Berikut adalah kekurangan pada ping test.
Tidak Mampu Mendeteksi Masalah Secara Rinci
Meskipun tergolong perintah yang canggih, namun kelemahan dari ping test ini adalah tidak bisa menemukan masalah jaringan secara detail. Tentunya hal ini akan menghambat penggunaan jaringan oleh pengguna.
Cara Menggunakan Perintah Ping
Bagi kalian yang masih bingung dalam menggunakan perintah ini, berikut ini adalah langkah-langkah dalam menggunakan ping yang bisa kalian coba.
1. Pertama buka command prompt
Kalian bisa menemukan menu ini di tombol start kemudian klik pencarian dan ketik “command prompt”. Selanjutnya kalian bisa klik pada aplikasi prompt yang muncul pada pencarian.
2. Ketikkan Perintah Ping
Langkah selanjutnya yang bisa kalian lakukan adalah melakukan perintah dengan cara klik ping pada alamat tujuan yang akan diuji. Misalnya ingin menguji untuk game, google dan internet.
3. Menunggu Respon
Setelah melakukan perintah, maka selanjutnya menunggu balasan untuk melihat kecepatan koneksi. Dalam fase ini kalian juga bisa melihat seberapa banyak waktu yang dibutuhkan untuk mendapat respon.
Akhir Kata
Pembahasan mengenai ping adalah perintah dalam jaringan yang berfungsi untuk melihat koneksi jaringan komputer sudah dijelaskan pada tulisan di atas. Kalian sekarang sudah tahu kekurangan dan kelebihan dari ping ini.
Selanjutnya kalian bisa mencoba mempraktekkan tutorial memeriksa koneksi internet pada perangkat windows kalian. Caranya pun cukup mudah dilakukan sendiri.
Posting Komentar untuk "Ping Adalah Perintah Dalam Jaringan yang Berfungsi Untuk"